PT Vale Indonesia Tbk (INCO) melaporkan pencapaian kinerja keuangan yang ciamik untuk triwulan pertama tahun 2022. INCO melaporkan pertumbuhan laba bersih yang solid sebesar 100,77% secara tahunan menjadi US$ 67,6 juta. Sebagai perbandingan, laba bersih INCO di periode yang sama tahun sebelumnya hanya sebesar US$ 33,69 juta. Secara kuartalan, laba bersih INCO naik 58% dari kuartal keempat 2021.
Kenaikan kinerja INCO terutama didorong oleh harga nikel yang menguntungkan. Harga realisasi rata-rata untuk pengiriman nikel dalam matte adalah US$ 17.432 per ton, naik 13% dari harga pada triwulan keempat 2021 sebesar US$15.372 per ton.
Adapun INCO mempertahankan rencana produksi 65.000 ton nikel dalam bentuk matte di tengah tingginya harga nikel tahun ini. Meski pendapatan naik, INCO berhasil menekan sejumlah bebannya. Beban pokok pendapatan misalnya, menurun 7,8% dari semula US$ 154,81 juta pada kuartal pertama 2021 menjadi US$ 142,3 juta pada kuartal pertama 2022. Secara kuartalan, beban pokok pendapatan juga menurun 29% seiring menurunnya produksi secara kuartalan.
Sumber: Kontan
![]() |
Merdeka Battery (MBMA) Teken Perjanjian Definitif Pengembangan Pabrik HPAL, Kapasitasnya SeginiSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Investor Asing Mendadak Crossing Saham BUKA dan EMTK Rp 2,81 Triliun, Eddy K Sariatmadja Beraksi!Selasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Astra Otoparts (AUTO) Catat Kenaikan Pendapatan dan Laba di 2024, Berikut PenopangnyaSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Lini Imaji (FUTR) Rilis Lompatan Laba 813% Jelang RUPS Hari Ini, Sahamnya bakal Melesat?Jumat, 21 Feb 2025 |
![]() |
Saat Harga Melesat, Dirut Sekaligus Pengendali Ini justru Borong Saham Sarana Mitra (SMIL) dari Pasar, Ada Apa?Jumat, 21 Feb 2025 |
Laporan Hasil Public Expose EPACJumat, 05 Jan 2024 |
Penyampaian Prospektus LUCYRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose PPRORabu, 03 Jan 2024 |
Penyampaian Materi Public Expose LMASRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose CSMIRabu, 03 Jan 2024 |
Techno Fundamental BRISKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report BVICKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental CYBRKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report RUNSKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental MNCNKamis, 23 Jan 2025 |