News Update >    News >    Pelita Samudera Shipping (PSSI) Raih Pendapatan US$ 26,8 Juta di Kuartal I-2022

Pelita Samudera Shipping (PSSI) Raih Pendapatan US$ 26,8 Juta di Kuartal I-2022

Bagikan Informasi Ini lewat

image   image   image  
cover berita

PT Pelita Samudera Shipping Tbk (PSSI) mengawali tahun 2022 dengan raihan pendapatan usaha US$ 26,8 juta untuk periode tiga bulan yang berakhir 31 Maret 2022. Jumlah tersebut naik 31% (yoy) yang disebabkan meningkatnya pendapatan dari sewa berjangka segmen kapal tunda dan tongkang dan kapal curah besar.

Imbas lonjakan harga komoditas internasional di kuartal I-2022 turut berkontribusi pada melambungnya pendapatan usaha, di antaranya karena adanya permintaan layanan angkutan komoditas yang tinggi. Pada kuartal I-2022, PSSI mendapat tambahan keuntungan US$ 3,4 juta hasil divestasi empat unit aset, yakni 1 unit kapal curah besar, 2 unit tongkang, dan 1 unit kapal tunda. 

Perusahaan ini membukukan laba kotor US$ 9,6 juta dengan marjin laba kotor 36%. Sementara itu, EBITDA perusahaan tercatat US$ 11,9 juta, meningkat 78% (yoy) yang mewakili peningkatan marjin EBITDA sebesar 44% dari 33% tahun lalu. Laba bersih PSSI hingga akhir kuartal I-2022 mencapai US$ 9,9 juta, naik signifikan 289% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Meningkatnya laba bersih sekaligus menaikan nilai laba per saham menjadi Rp 28.


Sumber: Kontan

5 Top News Update

cover berita
Bertumbuh! Laba Atribusi Harita Nickle (NCKL) Rp 4,83 Triliun hingga Kuartal III
Jumat, 22 Nov 2024
cover berita
Wika Beton (WTON) Lebih Moderat Tetapkan Target Kontrak Baru 2025
Jumat, 22 Nov 2024
cover berita
Triputra Agro (TAPG) Targetkan Netral Karbon Tahun 2036, Begini Strateginya
Kamis, 21 Nov 2024
cover berita
Ajarkan Emiten Cara Hitung Emisi, BEI Akan Luncurkan IDX ESG Disclosure Guidance Pada Kuartal I-2025
Kamis, 21 Nov 2024
cover berita
Target Indika (INDY) Raih 50% Pendapatan Non-Batu Bara Mundur Jadi 2028
Kamis, 21 Nov 2024
Laporan Hasil Public Expose EPAC
Jumat, 05 Jan 2024
Penyampaian Prospektus LUCY
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose PPRO
Rabu, 03 Jan 2024
Penyampaian Materi Public Expose LMAS
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose CSMI
Rabu, 03 Jan 2024
Techno Fundamental ARTO
Jumat, 22 Nov 2024
Incidental Report WIFI
Jumat, 22 Nov 2024
Techno Fundamental EMTK
Kamis, 21 Nov 2024
Incidental Report BBTN
Kamis, 21 Nov 2024
Techno Fundamental AMMN
Rabu, 20 Nov 2024