PT DCI Indonesia Tbk (DCII) penyedia infrastruktur pusat data berkolaborasi dengan Google Cloud untuk mendukung perusahaan dalam mengatasi tantangan migrasi IT yang membatasi inovasi berbasis data. Dalam kerja sama itu, DCII telah mengembangkan inovasi cloud hybrid lokal yang disebut DCI Enterprise Database Solution (EDS), yang akan tersedia sebagai managed services di Google Cloud Marketplace.
Solusi DCI EDS dirancang untuk perusahaan-perusahaan dengan database khusus yang databasenya tidak dapat dengan mudah dipindahkan ke cloud – namun tetap mendapatkan manfaat dari layanan berbasis cloud yang mana juga memerlukan akses ke data yang disimpan dalam sistem DCI EDS ini.
Dengan meletakkan database khusus mereka di DCI EDS, perusahaan dapat lebih efektif dengan memanfaatkan analisis data, kecerdasan buatan (AI), dan machine learning di Google Cloud untuk melayani pelanggan mereka dengan lebih baik dan mendapatkan keunggulan kompetitif baru.
Toto Sugiri, Pendiri dan Presiden Direktur PT DCI Indonesia Tbk menjelaskan, DCI EDS menyediakan semua infrastruktur yang dibutuhkan perusahaan untuk menjalankan beban kerja khusus – seperti database Oracle – dengan lokasi berdekatan dengan Google Cloud.
Sumber: Kontan
![]() |
Merdeka Battery (MBMA) Teken Perjanjian Definitif Pengembangan Pabrik HPAL, Kapasitasnya SeginiSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Investor Asing Mendadak Crossing Saham BUKA dan EMTK Rp 2,81 Triliun, Eddy K Sariatmadja Beraksi!Selasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Astra Otoparts (AUTO) Catat Kenaikan Pendapatan dan Laba di 2024, Berikut PenopangnyaSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Lini Imaji (FUTR) Rilis Lompatan Laba 813% Jelang RUPS Hari Ini, Sahamnya bakal Melesat?Jumat, 21 Feb 2025 |
![]() |
Saat Harga Melesat, Dirut Sekaligus Pengendali Ini justru Borong Saham Sarana Mitra (SMIL) dari Pasar, Ada Apa?Jumat, 21 Feb 2025 |
Laporan Hasil Public Expose EPACJumat, 05 Jan 2024 |
Penyampaian Prospektus LUCYRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose PPRORabu, 03 Jan 2024 |
Penyampaian Materi Public Expose LMASRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose CSMIRabu, 03 Jan 2024 |
Techno Fundamental BRISKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report BVICKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental CYBRKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report RUNSKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental MNCNKamis, 23 Jan 2025 |