News Update >    News >    Tingkatkan Likuiditas Saham, Indosat (ISAT) Akan Stock Split Rasio 1:4

Tingkatkan Likuiditas Saham, Indosat (ISAT) Akan Stock Split Rasio 1:4

Bagikan Informasi Ini lewat

image   image   image  
cover berita

JAKARTA, investortrust.id – PT Indosat Tbk (ISAT) atau Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) mengumumkan rencana pemecahan nilai nominal saham (stock split) dengan rasio 1:4 atas seluruh saham seri B Perseroan.

 

Saat ini jumlah saham seri B ISAT teercatat sebanyak 8,06 miliar lembar saham dengan nilai nominal Rp 100 per saham. Dengan rasio stock split 1:4 maka jumlah saham Perseroan menjadi sebanyak 32,25 miliar lembar saham dengan nilai nominal Rp 25 per saham.

 

Sekretaris Perusahaan PT Indosat Tbk Reski Damayanti mengatakan, pemecahan saham akan dilakukan karena rendahnya likuiditas saham Perseroan.


‘’Perseroan berharap pemecahan saham dapat meningkatkan likuiditas saham dan dapat menarik minat investor ritel, khususnya investor muda,’’ urai Reski dikutip dalam laporan keterbukaan informasi yang dilansir, Minggu (11/8/2024).

 

https://res.cloudinary.com/dzvyafhg1/image/upload/v1722942340/investortrust-bucket/images/1722942341729.jpg
Peresmian Indosat Ooredoo Hutchison Digital Intelligence Operation Center (DIOC) di Jakarta, Selasa (6/8/2024). Foto: Investortrust/Dicki Antariksa ()
Source:

 

Terkait aksi korporasi ini, Manajemen ISAT akan menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 24 September 2024.

 

Sebagai catatan, saat ini struktur pemegang saham ISAT terdiri dari Ooredoo Hutchison Asia Pte. Ltd menguasai 65,64% saham, kemudian PT Perusahaan Pengelola Aset memegang sebanyak 9,63%, PT Tiga Telekomunikasi Indonesia sebanyak 8,33%, Muhammad Buldansyah sebanyak 0,003% serta publik sebanyak 0.0155%.

 

Pada penutupan perdagangan pasar saham, Jumat (9/8/2024) saham ISAT ditutup turun sebesar 1,21% ke level Rp 10.200 per saham.

 

Berikut perkirakaan jadwal stock split PT Indosat Tbk:

 

Permohonan persetujuan prinsip pemecahan saham ke BEI: 15 Juli 2024

 

Persetujuan prinsip dari BEI: 2 Agustus 2024

 

Pemberitahuan agenda RUPSLB kepada OJK: 4 Agustus 2024

 

Pengumuman RUPSLB dan Keterbukaan Informasi sehubungan dengan pemecahan saham:  11 Agustus 2024

 

Pemanggilan RUPSLB: 26 Agustus 2024.

 

Grafik Harga Saham ISAT secara Ytd:

 

 

5 Top News Update

cover berita
Tumbuh 19,6%, Lippo Cikarang (LPCK) Raup Pendapatan Rp 691 Miliar di Kuartal II-2024
Jumat, 20 Sept 2024
cover berita
Dampak Suku Bunga hingga Stok Minyak Mentah Turun, Harga Minyak Dunia Naik Lagi 1,7%
Jumat, 20 Sept 2024
cover berita
BEI Sebut Euforia Pemangkasan Suku Bunga Dorong Penguatan IHSG
Jumat, 20 Sept 2024
cover berita
Perbesar Bisnis Non-Batu Bara, United Tractors (UNTR) Tertarik Akuisisi Tambang Mineral
Jumat, 20 Sept 2024
cover berita
Melesat hingga Cetak Rekor Tertinggi dalam 11 Bulan, Penguatan Saham Bumi Resources (BUMI) bisa Berlanjut?
Jumat, 20 Sept 2024
Laporan Hasil Public Expose EPAC
Jumat, 05 Jan 2024
Penyampaian Prospektus LUCY
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose PPRO
Rabu, 03 Jan 2024
Penyampaian Materi Public Expose LMAS
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose CSMI
Rabu, 03 Jan 2024
Techno Fundamental BTPS
Jumat, 20 Sept 2024
Incidental Report TOWR
Jumat, 20 Sept 2024
Techno Fundamental HEAL
Kamis, 19 Sept 2024
Incidental Report PTBA
Kamis, 19 Sept 2024
Techno Fundamental BBNI
Rabu, 18 Sept 2024