PT Bali Bintang Sejahtera Tbk (BOLA), pengelola klub sepak bola Bali United menambah panjang daftar klub-klub di Indonesia yang bekerja sama dengan Socios.com. Sebelumnya, platform direct-to-consumer (D2C) itu telah menjalin kerja sama dengan Persija Jakarta dan Persib Bandung. Bentuk kerja samanya adalah merilis “fans token” dengan ticker $BUFC secara eksklusif di aplikasi Socios.com.
Chief Executive Officer (CEO) Bali United, Yabes Tanuri mengatakan senang dapat bermitra dengan Socios.com, platform fan token terkemuka di dunia yang telah bekerja dengan klub-klub top seperti Paris Saint-Germain, Barcelona, Manchester City, dan banyak lagi.
Tahun ini, Socios.com menargetkan 500 polling bagi komunitas pemilik fan token sebagai salah satu privilege yang membuat pemilik fan token dapat memengaruhi keputusan klub favoritnya, seperti menentukan desain ruang ganti pemain atau pesan yang dikampanyekan tim saat pertandingan. Socios.com bersama klub-klub mitranya juga akan membagikan banyak hadiah bagi para pemilik fan token, seperti official merchandise maupun promo eksklusif.
Lebih dari 1,5 juta pengguna dari 167 negara telah mengunduh aplikasi Socios.com, di mana pengguna dapat memiliki fan token klubnya dan memperoleh akses untuk mengikuti polling yang memengaruhi sejumlah keputusan klub, mendapatkan hadiah, pengalaman VIP dan mengakses game, serta penawaran lainnya yang tersedia secara eksklusif untuk para pemilik fan token.
Sumber: Investor Daily
|
Tower Bersama (TBIG) Terbitkan Obligasi Rp 2 Triliun, Tawarkan Kupon 6,45% dan 6,75%Rabu, 13 Nov 2024 |
|
Market Share Naik, Astra (ASII) Kuasai 56% Pasar Mobil Semua Segmen dan 75% Mobil LCGCRabu, 13 Nov 2024 |
|
Ekspansi Pelayaran, Anak Usaha Chandra Asri (TPIA) Beli 4 KapalRabu, 13 Nov 2024 |
|
Indo Tambangraya (ITMG) Catatkan Penurunan Kinerja, Laba Jadi SeginiRabu, 13 Nov 2024 |
|
Centratama Group (CENT) Rampungkan Jalur Kabel Serat Optik Lebih dari 2.500 KilometerRabu, 13 Nov 2024 |
Laporan Hasil Public Expose EPACJumat, 05 Jan 2024 |
Penyampaian Prospektus LUCYRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose PPRORabu, 03 Jan 2024 |
Penyampaian Materi Public Expose LMASRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose CSMIRabu, 03 Jan 2024 |
Techno Fundamental JPFARabu, 13 Nov 2024 |
Incidental Report PSABRabu, 13 Nov 2024 |
Techno Fundamental GOTOSenin, 11 Nov 2024 |
Incidental Report Industri RitelSenin, 11 Nov 2024 |
Techno Fundamental AVIASenin, 11 Nov 2024 |