News Update >    News >    Champion Pacific Indonesia (IGAR) Yakin Penjualan Kemasan di Tahun Ini Tetap Positif

Champion Pacific Indonesia (IGAR) Yakin Penjualan Kemasan di Tahun Ini Tetap Positif

Bagikan Informasi Ini lewat

image   image   image  
cover berita

PT Champion Pacific Indonesia Tbk (IGAR) mengincar kinerja bisnis yang lebih baik pada tahun 2022. Meski ada tantangan kenaikan harga bahan baku, perusahaan ini berupaya terus mengoptimalkan penjualan kemasan baik di segmen farmasi maupun non farmasi.

Direktur Utama Champion Pacific Indonesia Antonius Muhartoyo mengatakan, sejak awal pandemi Covid-19, IGAR diuntungkan karena permintaan kemasan di sektor industri farmasi meningkat tajam. Memasuki tahun 2022, permintaan kemasan dari sektor farmasi tampak masih menjanjikan. Di samping itu, mulai pulihnya kondisi ekonomi nasional membuat IGAR berkesempatan meningkatkan penjualan ke sektor non farmasi. Misalnya, sektor konstruksi, konsumer, dan pertanian.

Hanya saja, hal tersebut tidaklah mudah. Harus diakui bahwa adanya konflik geopolitik Rusia-Ukraina dan ketidakpastian ekonomi di negara-negara lain berpengaruh pada ketersediaan bahan baku produk kemasan. Lantas, hampir seluruh bahan baku kemasan mengalami kenaikan akibat suplainya yang terbatas. 

Terlepas dari itu, Manajemen IGAR masih optimistis terhadap prospek kinerjanya di sisa tahun 2022. Oleh karena itu, perusahaan tersebut mengincar pertumbuhan kinerja pendapatan sebesar 7,93% di tahun ini. Pihaknya akan terus meningkatkan kemampuan produksi pabrik kemasan IGAR demi memenuhi permintaan dari sektor farmasi dan non farmasi. Di samping itu, upaya efisiensi juga terus dilakukan secara konsisten demi meminimalisasi dampak kenaikan harga bahan baku kemasan.


Sumber: Kontan

5 Top News Update

cover berita
Penerbitan Perdana Obligasi Paradise Indonesia (INPP) Oversubscribed Dua Kali Lipat
Jumat, 10 Jan 2025
cover berita
Hapus Marketplace Fisik, BEI Tanyakan Soal Dana IPO BUKA
Jumat, 10 Jan 2025
cover berita
Raja Roti Cemerlang Bidik Peningkatan Penjualan Dengan Adanya Program Makan Bergizi Gratis
Jumat, 10 Jan 2025
cover berita
Fore Coffee DIkabarkan Proses IPO Saham, Begini Kata Manajemen BEI
Kamis, 09 Jan 2025
cover berita
Bukalapak (BUKA) Tutup Layanan Marketplace, Kas Bersih Tersisa Rp 11,36 Triliun
Rabu, 08 Jan 2025
Laporan Hasil Public Expose EPAC
Jumat, 05 Jan 2024
Penyampaian Prospektus LUCY
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose PPRO
Rabu, 03 Jan 2024
Penyampaian Materi Public Expose LMAS
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose CSMI
Rabu, 03 Jan 2024
Techno Fundamental IRRA
Jumat, 10 Jan 2025
Incidental Report GIAA
Jumat, 10 Jan 2025
Techno Fundamental HOKI
Kamis, 09 Jan 2025
Incidental Report PTBA
Kamis, 09 Jan 2025
Techno Fundamental SSIA
Rabu, 08 Jan 2025