News Update >    News >    RUPSLB MNC Digital (MSIN) Sepakati Rights Issue dan Private Placement Total 2,4 Miliar Saham

RUPSLB MNC Digital (MSIN) Sepakati Rights Issue dan Private Placement Total 2,4 Miliar Saham

Bagikan Informasi Ini lewat

image   image   image  
cover berita

Rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) emiten konglomerat Hary Tanoesoedibjo, PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN), yang digelar hari ini, Senin (14/11/2022) menyepakati pelaksanaan rights issue dan private placement. 

Aksi korporasi ini dilakukan dalam rangka ekspansi bisnis MSIN. MSIN bakal melaksanakan Penambahan Modal Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMHMETD) atau rights issue dengan menerbitkan 1.258.884.000 saham. Harga pelaksanaan akan mengikuti ketentuan yang berlaku dan penambahan modal dari PMHMETD akan dilakukan segera setelah pernyataan pendaftaran dinyatakan efektif oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

RUPSLB juga menyetujui keputusan MSIN untuk melakukan Penambahan Modal Tanpa Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) dengan menerbitkan sebanyak-banyaknya 1.144.440.000 saham. Aksi ini dapat dilaksanakan dalam jangka waktu dua tahun, setelah penyelenggaraan RUPSLB.

Adapun dana yang dihimpun dari aksi korporasi tersebut akan digunakan untuk sejumlah hal, salah satunya untuk pelunasan terhadap sebagian atau seluruh pembayaran atas surat sanggup kepada PT Media Nusantara Citra Tbk, (MNCN) dan PT MNC Vision Networks Tbk (IPTV) untuk pembelian RCTI+, 7 general and news portal, dan Vision+ dengan total nilai Rp3,38 triliun.

Dana yang dihimpun juga bakal dipakai sebagai modal kerja untuk meningkatkan output konten yang dihasilkan oleh MSIN, dalam bentuk video, audio, artikel atau teks, dan game untuk seluruh platform yang ada di bawah MNC Digital.


Sumber: Bisnis

5 Top News Update

cover berita
Merdeka Battery (MBMA) Teken Perjanjian Definitif Pengembangan Pabrik HPAL, Kapasitasnya Segini
Selasa, 25 Feb 2025
cover berita
Investor Asing Mendadak Crossing Saham BUKA dan EMTK Rp 2,81 Triliun, Eddy K Sariatmadja Beraksi!
Selasa, 25 Feb 2025
cover berita
Astra Otoparts (AUTO) Catat Kenaikan Pendapatan dan Laba di 2024, Berikut Penopangnya
Selasa, 25 Feb 2025
cover berita
Lini Imaji (FUTR) Rilis Lompatan Laba 813% Jelang RUPS Hari Ini, Sahamnya bakal Melesat?
Jumat, 21 Feb 2025
cover berita
Saat Harga Melesat, Dirut Sekaligus Pengendali Ini justru Borong Saham Sarana Mitra (SMIL) dari Pasar, Ada Apa?
Jumat, 21 Feb 2025
Laporan Hasil Public Expose EPAC
Jumat, 05 Jan 2024
Penyampaian Prospektus LUCY
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose PPRO
Rabu, 03 Jan 2024
Penyampaian Materi Public Expose LMAS
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose CSMI
Rabu, 03 Jan 2024
Techno Fundamental BRIS
Kamis, 23 Jan 2025
Incidental Report BVIC
Kamis, 23 Jan 2025
Techno Fundamental CYBR
Kamis, 23 Jan 2025
Incidental Report RUNS
Kamis, 23 Jan 2025
Techno Fundamental MNCN
Kamis, 23 Jan 2025