PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) menargetkan kontribusi yang lebih besar dari segmen produk premium. Kelompok produk dengan target pasar menengah ke atas diharapkan tumbuh 2 sampai 3 kali lipat pada masa mendatang.
Presiden Direktur Unilever Indonesia Ira Noviarti mengemukakan bahwa produk Unilever telah menjadi pemimpin pasar di 13 kategori dari 15 kategori. Dia mengatakan peluang pendalaman pasar masih cukup besar di seluruh kategori produk perseroan.
Struktur kelompok menengah ke atas dengan orientasi produk premium diperkirakan mencapai 53 persen pada 2025, jauh meningkat dari posisi 5 tahun lalu yang hanya mencapai 45 persen dari populasi. Ira memperkirakan pergeseran demografi penduduk ini akan diikuti dengan perubahan pola belanja produk.
Pertumbuhan produk Unilever Indonesia dengan indeks harga 150-500 yang tergolong kelas premium, juga memperlihatkan kinerja yang positif. Kenaikan penjualan segmen produk ini bisa mencapai 2 kali lipat di atas pertumbuhan produk segmen menengah.
Sumber: Bisnis
|
Penerbitan Perdana Obligasi Paradise Indonesia (INPP) Oversubscribed Dua Kali LipatJumat, 10 Jan 2025 |
|
Hapus Marketplace Fisik, BEI Tanyakan Soal Dana IPO BUKAJumat, 10 Jan 2025 |
|
Raja Roti Cemerlang Bidik Peningkatan Penjualan Dengan Adanya Program Makan Bergizi GratisJumat, 10 Jan 2025 |
|
Fore Coffee DIkabarkan Proses IPO Saham, Begini Kata Manajemen BEIKamis, 09 Jan 2025 |
|
Bukalapak (BUKA) Tutup Layanan Marketplace, Kas Bersih Tersisa Rp 11,36 TriliunRabu, 08 Jan 2025 |
Laporan Hasil Public Expose EPACJumat, 05 Jan 2024 |
Penyampaian Prospektus LUCYRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose PPRORabu, 03 Jan 2024 |
Penyampaian Materi Public Expose LMASRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose CSMIRabu, 03 Jan 2024 |
Techno Fundamental IRRAJumat, 10 Jan 2025 |
Incidental Report GIAAJumat, 10 Jan 2025 |
Techno Fundamental HOKIKamis, 09 Jan 2025 |
Incidental Report PTBAKamis, 09 Jan 2025 |
Techno Fundamental SSIARabu, 08 Jan 2025 |