PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID) resmi masuk ke bisnis tambang melalui penyelesaian transaksi private placement senilai US$3 juta atau sekitar Rp46,8 miliar (kurs Rp14.600) di Asiamet Resources Limited. Rampungnya transaksi ini menjadikan DOID sebagai pemegang saham mayoritas di perusahaan yang berbasis di Australia tersebut. Keduanya bekerja sama menggarap tambang tembaga Beruang Kanan Main (BKM) di Kalimantan Tengah.
Dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (15/11/2022), DOID resmi menjadi investor di Asiamet lewat penempatan 230 juta saham biasa dengan harga 1,15 pence per saham. Total transaksi private placement mencapai 2,65 juta poundsterling yang setara dengan US$3 juta.
Menyusul hak tersebut, DOID atau anak perusahaannya yang dinominasikan juga mendapatkan opsi satu arah yang mendukung DOID untuk memesan US$5 juta tambahan dari saham Asiamet. Opsi ini dapat dilaksanakan setiap saat setelah pengangkatan dua direktur yang dicalonkan DOID setelah 1 Januari 2023.
Sumber: Bisnis
![]() |
Merdeka Battery (MBMA) Teken Perjanjian Definitif Pengembangan Pabrik HPAL, Kapasitasnya SeginiSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Investor Asing Mendadak Crossing Saham BUKA dan EMTK Rp 2,81 Triliun, Eddy K Sariatmadja Beraksi!Selasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Astra Otoparts (AUTO) Catat Kenaikan Pendapatan dan Laba di 2024, Berikut PenopangnyaSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Lini Imaji (FUTR) Rilis Lompatan Laba 813% Jelang RUPS Hari Ini, Sahamnya bakal Melesat?Jumat, 21 Feb 2025 |
![]() |
Saat Harga Melesat, Dirut Sekaligus Pengendali Ini justru Borong Saham Sarana Mitra (SMIL) dari Pasar, Ada Apa?Jumat, 21 Feb 2025 |
Laporan Hasil Public Expose EPACJumat, 05 Jan 2024 |
Penyampaian Prospektus LUCYRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose PPRORabu, 03 Jan 2024 |
Penyampaian Materi Public Expose LMASRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose CSMIRabu, 03 Jan 2024 |
Techno Fundamental BRISKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report BVICKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental CYBRKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report RUNSKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental MNCNKamis, 23 Jan 2025 |