Langkah PT Multi Medika Internasional Tbk akan melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) tinggal selangkah lagi. Di mana perusahaan telah menetapkan harga kisaran untuk penawaran umum saham perdana alias initial public offering (IPO) sebesar Rp 160–Rp 210 per saham.
Calon emiten tersebut yang bakal menggunakan kode MMIX akan melepas sebanyak 600 juta saham. Jumlah tersebut setara dengan 25% dari total modal yang ditempatkan dan disetor penuh pasca IPO. Alhasil, Multi Medika Internasional berpotensi mengantongi dana segar maksimal Rp 126 miliar.
Dana hasil IPO akan digunakan untuk modal kerja dalam rangka mendukung kegiatan operasional dan pengembangan bisnis perseroan dengan alokasi sebesar 65%. Rinciannya dari 65% tersebut, sekitar 30% untuk biaya operasional, biaya pengiriman, biaya kantor, biaya penjualan, penambahan karyawan, dan lainnya.
Kemudian, sebesar 70% untuk pembelian barang dagangan, antara lain berupa masker, patch aromaterapi, dan tisu dari PT Multi One Plus dan PT Tirta Dewi Jaya. Lalu, Multi Medika Internasional masih dalam tahap negosiasi dengan calon mitra, sehingga masih belum terdapat perjanjian pembelian. Seluruh pembelian barang dagangan merupakan transaksi dengan pihak ketiga.
Sisanya akan dana IPO sebesar 35% dipakai untuk perluasan distribution center dan sarana logistik. yaitu pusat distribusi baru untuk produk-produk IP Lisensi perseroan itu akan berlokasi di Bumi Serpong Damai (BSD) pada tahun 2023 dan PIK 2 pada 2024.
Sumber: Kontan
![]() |
Merdeka Battery (MBMA) Teken Perjanjian Definitif Pengembangan Pabrik HPAL, Kapasitasnya SeginiSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Investor Asing Mendadak Crossing Saham BUKA dan EMTK Rp 2,81 Triliun, Eddy K Sariatmadja Beraksi!Selasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Astra Otoparts (AUTO) Catat Kenaikan Pendapatan dan Laba di 2024, Berikut PenopangnyaSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Lini Imaji (FUTR) Rilis Lompatan Laba 813% Jelang RUPS Hari Ini, Sahamnya bakal Melesat?Jumat, 21 Feb 2025 |
![]() |
Saat Harga Melesat, Dirut Sekaligus Pengendali Ini justru Borong Saham Sarana Mitra (SMIL) dari Pasar, Ada Apa?Jumat, 21 Feb 2025 |
Laporan Hasil Public Expose EPACJumat, 05 Jan 2024 |
Penyampaian Prospektus LUCYRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose PPRORabu, 03 Jan 2024 |
Penyampaian Materi Public Expose LMASRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose CSMIRabu, 03 Jan 2024 |
Techno Fundamental BRISKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report BVICKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental CYBRKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report RUNSKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental MNCNKamis, 23 Jan 2025 |