PT Mora Telematika Indonesia Tbk (MORA) menjalin kerja sama dengan Mitsui & Co., Ltd untuk mengembangkan infrastruktur pasif telekomunikasi di Indonesia. Keduanya bakal mendirikan perusahaan patungan atau joint venture company dengan nilai investasi mencapai Rp 2,64 triliun atau setara US$ 170 juta.
Chief of Strategic Business Office MORA Resi Y Bramani menjelaskan, kerja sama antara keduanya terjalin lantaran adanya kesamaan visi dalam rangka mengembangkan infrastruktur pasif telekomunikasi dan beberapa infrastruktur telekomunikasi lainnya. Dengan porsi modal antara MORA dan Mitsui masing-masing sebesar 51% dan 49%.
Kolaborasi antara MORA dan Mitsui tak hanya untuk pengembangan infrastruktur pasif telekomunikasi di Semarang saja, tapi lebih jauh, keduanya membuka peluang pengembangan infrastruktur di wilayah lain di Indonesia, yang mencakup proyek pembangunan ducting, menara telekomunikasi, pusat data dan kabel optik bawah laut.
Untuk tahap awal, keduanya masih akan fokus pada pembangunan infrastruktur pasif telekomunikasi di lima kota terlebih dahulu, yakni Semarang, Bandung, Bekasi, Surabaya, dan Tangerang yang ditargetkan bakal rampung pada tahun 2027 mendatang.
Sumber: Kontan
![]() |
Merdeka Battery (MBMA) Teken Perjanjian Definitif Pengembangan Pabrik HPAL, Kapasitasnya SeginiSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Investor Asing Mendadak Crossing Saham BUKA dan EMTK Rp 2,81 Triliun, Eddy K Sariatmadja Beraksi!Selasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Astra Otoparts (AUTO) Catat Kenaikan Pendapatan dan Laba di 2024, Berikut PenopangnyaSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Lini Imaji (FUTR) Rilis Lompatan Laba 813% Jelang RUPS Hari Ini, Sahamnya bakal Melesat?Jumat, 21 Feb 2025 |
![]() |
Saat Harga Melesat, Dirut Sekaligus Pengendali Ini justru Borong Saham Sarana Mitra (SMIL) dari Pasar, Ada Apa?Jumat, 21 Feb 2025 |
Laporan Hasil Public Expose EPACJumat, 05 Jan 2024 |
Penyampaian Prospektus LUCYRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose PPRORabu, 03 Jan 2024 |
Penyampaian Materi Public Expose LMASRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose CSMIRabu, 03 Jan 2024 |
Techno Fundamental BRISKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report BVICKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental CYBRKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report RUNSKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental MNCNKamis, 23 Jan 2025 |