PT Gihon Telekomunikasi Indonesia Tbk (GHON) tidak menutup peluang untuk mengakuisisi menara telekomunikasi dari pihak lain. Emiten berkode saham GHON tersebut terbuka apabila terdapat prospek yang baik dari langkah akuisisi.
Direktur Utama Gihon Telekomunikasi (GHON) Rudolf P. Nainggolan mengatakan, meski lebih memfokuskan ekspansi organik, GHON juga membuka peluang untuk mengembangkan usahanya secara anorganik alias melalui akuisisi. Apabila langkah akuisisi begitu diperlukan maka akan memanfaatkan dana perusahaan dan membuka kemungkinan untuk pengajuan dana ke bank serta melakukan aksi korporasi penawaran bersifat ekuitas. Adapun, GHON mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp 240 miliar di tahun ini.
GHON di tahun ini berupaya untuk menambah sekitar 175 menara dan 117 kolokasi. Dengan target penambahan menara dan kolokasi tersebut, maka GHON akan memiliki total 1.309 menara dan 754 kolokasi di akhir tahun 2022. Gihon tercatat memiliki 864 menara dan 577 kolokasi per akhir tahun 2021. Dari langkah tersebut, GHON mengincar pendapatan Rp 200 miliar dengan target laba di tingkat Rp 107 miliar pada tahun ini.
Sumber: Kontan
|
Penerbitan Perdana Obligasi Paradise Indonesia (INPP) Oversubscribed Dua Kali LipatJumat, 10 Jan 2025 |
|
Hapus Marketplace Fisik, BEI Tanyakan Soal Dana IPO BUKAJumat, 10 Jan 2025 |
|
Raja Roti Cemerlang Bidik Peningkatan Penjualan Dengan Adanya Program Makan Bergizi GratisJumat, 10 Jan 2025 |
|
Fore Coffee DIkabarkan Proses IPO Saham, Begini Kata Manajemen BEIKamis, 09 Jan 2025 |
|
Bukalapak (BUKA) Tutup Layanan Marketplace, Kas Bersih Tersisa Rp 11,36 TriliunRabu, 08 Jan 2025 |
Laporan Hasil Public Expose EPACJumat, 05 Jan 2024 |
Penyampaian Prospektus LUCYRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose PPRORabu, 03 Jan 2024 |
Penyampaian Materi Public Expose LMASRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose CSMIRabu, 03 Jan 2024 |
Techno Fundamental IRRAJumat, 10 Jan 2025 |
Incidental Report GIAAJumat, 10 Jan 2025 |
Techno Fundamental HOKIKamis, 09 Jan 2025 |
Incidental Report PTBAKamis, 09 Jan 2025 |
Techno Fundamental SSIARabu, 08 Jan 2025 |