News Update >    News >    Adi Sarana Armada (ASSA) Bidik Pertumbuhan Pendapatan Logistik Dua Digit

Adi Sarana Armada (ASSA) Bidik Pertumbuhan Pendapatan Logistik Dua Digit

Bagikan Informasi Ini lewat

image   image   image  
cover berita

JAKARTA, investortrust.id – PT Adi Sarana Armada Tbk (ASSA) menargetkan pendapatan dari bisnis logistik tumbuh dua digit pada 2024. Perseroan optimistis, target pendapatan dari bisnis logistik akan dapat dicapai.

 

Pasalnya, emiten yang bergerak di ekosistem mobilitas orang dan barang tersebut telah memasukkan faktor keberhasilan dalam melengkapi bisnis end to end logistic, salah satunya dengan layanan green logistic.

 

Perseroan memiliki tiga pilar bisnis utama, yaitu persewaan mobil korporasi, logistik rantai nilai, serta ekosistem perdagangan kendaraan bekas.

 

“Didukung prospek pertumbuhan bisnis logistik yang terus berlanjut dan kinerja positif kami pada paruh pertama tahun ini, kami optimistis pendapatan segmen logistik akan mampu tumbuh dengan angka dua digit,” kata Direktur Utama ASSA Prodjo Sunarjanto, Kamis (22/8/2024).

 

https://res.cloudinary.com/dzvyafhg1/image/upload/v1724325992/investortrust-bucket/images/1724326001050.jpg
Armada Kargo milik PT Adi Sarana Armada Tbk (-)
Source: -

 

Adapun secara keseluruhan, ASSA menargetkan pertumbuhan pendapatan secara konsolidasi pada kisaran 5%-10% tahun ini. Perseroan berharap, akan dapat menutup 2024 dengan mencetak pertumbuhan laba bersih hingga dua digit juga.

 

Dalam rangka mengejar target pertumbuhan tersebut, perseroan kini fokus mengembangkan layanan bisnis logistik untuk menyasar pasar korporasi atau B2B. Dalam hal ini, ASSA tengah mengembangkan layanan solusi logistik terintegrasi melalui anak usaha ASSA yang bernama CargoShare.

 

Melalui CargoShare, ASSA mengimplementasikan green logistic dengan menyediakan kendaraan listrik (EV) untuk layanan logistik. Terkait implementasi green logistic ini, ASSA telah menyediakan mobil EV jenis Van untuk melayani PT Anugerah Pharmindo Lestari (APL), perusahaan penyedia solusi di bidang kesehatan.

 

Bekerja sama dengan DFSK, anak perusahaan Dongfeng Motor Group, ASSA telah menyediakan total 20 unit van listrik komersial dengan jenis DFSK Gelora E Blind Van.

 

Tidak hanya melalui penggunaan EV, perseroan juga mendukung industri hijau melalui berbagai kegiatan operasionalnya seperti penggunaan solar panel dan aktif melakukan uji emisi seluruh kendaraan perusahaan.

 

Selain itu, operasional perseroan juga telah dimaksimalkan melalui penggunaan teknologi, salah satunya Transportation Management System (TMS) yang dikembangkan oleh CargoShare Technology.

 

“ASSA Group terus memperluas jangkauannya dalam industri logistik end-to-end. Melalui Coldspace, ASSA telah berhasil menambah kapasitas penyimpanan dingin di Bali pada Mei 2024,” sambung Prodjo.

 

Coldspace menawarkan solusi logistik rantai dingin terintegrasi end-to-end, mulai dari penyimpanan dingin, pengiriman dengan berbagai jenis armada truk berpendingin, hingga distribusi yang terintegrasi dengan teknologi.

 

Selain itu, Cargoshare telah mengantongi sertifikasi logistik Halal per November 2023. Pencapaian ini menjamin bahwa seluruh layanan logistik telah memenuhi standar halal.

5 Top News Update

cover berita
Badai Francine Hantam Teluk Meksiko, Harga Minyak Naik 2%
Jumat, 13 Sept 2024
cover berita
Suspensi Dicabut Hari Ini, Pantau Gerak Saham MLPT, HOMI dan FMII
Jumat, 13 Sept 2024
cover berita
Waskita Toll Road Kucurkan Pinjaman ke Anak Usaha Rp 270 Miliar
Jumat, 13 Sept 2024
cover berita
PGN (PGAS) Gandeng ITDC, Kembangkan Jargas di Industri Pariwisata
Jumat, 13 Sept 2024
cover berita
KSEI dan CDS Sri Lanka Teken MoU Pengembangan Pasar Modal Asia Pasifik
Jumat, 13 Sept 2024
Laporan Hasil Public Expose EPAC
Jumat, 05 Jan 2024
Penyampaian Prospektus LUCY
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose PPRO
Rabu, 03 Jan 2024
Penyampaian Materi Public Expose LMAS
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose CSMI
Rabu, 03 Jan 2024
Techno Fundamental WIFI
Jumat, 13 Sept 2024
Incidental Report LTLS
Jumat, 13 Sept 2024
Techno Fundamental AMRT
Rabu, 11 Sept 2024
Incidental Report LPGI
Rabu, 11 Sept 2024
Techno Fundamental ADHI
Rabu, 11 Sept 2024