News Update >    News >    Lepas 26,16% Saham Sekar Laut (SKLT), Investor Ini Ungkap Tujuannya

Lepas 26,16% Saham Sekar Laut (SKLT), Investor Ini Ungkap Tujuannya

Bagikan Informasi Ini lewat

image   image   image  
cover berita

JAKARTA, investortrust.id – PT Alamiah Sari melepas seluruh kepemilikan sahamnya mencapai 26,16% saham PT Sekar Laut Tbk (SKLT) kepada empat pihak senilai Rp 309,04 miliar. Aksi ini disebut bagian dari restrukturisasi perusahaan holding.

 

Manajemen SKLT dalam penjelasan resminya di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (23/10/2024), Alamiah Sari melepas sebanyak 451,82 juta atau 6,54% saham SKLT kepada PT Eswuang dengan nilai Rp 76,80 miliar pada 10 Oktober 2024.

 

Selanjutnya Alamiah melepas sebanyak 451,82 juta atau 6,54% saham SKLT kepada PT Aneka Agro Food dengan nilai transaksi Rp 76,80 miliar. Saham tersebut dilepas dengan harga pelaksanaan Rp 170 per saham. Dengan jumlah sama, Alamiah melepas saham kepada PT Sentra Dinamika Persada dan PT Visi Inti Pelangi.

 

“Penjualan tersebut bagian dari restrukturisasi perusahaan holding,” tulis penjelasan resminya di BEI, hari ini.

 

Berdasarkan data registrasi pemegang saham SKLT hingga akhir September 2024, Green Resources bertindak sebagai pemegang terbanyak dengan kepmilikan 42,92% saham SKLT. Sisanya dimiliki Fanni Susilo, Oei Harry Fong Jaya, dan Alamiah Sari. Perseroan juga menggenggam sebanyak 9,83% saham treasury SKLT.

 

Grafik Saham SKLT

 

5 Top News Update

cover berita
Bertumbuh! Laba Atribusi Harita Nickle (NCKL) Rp 4,83 Triliun hingga Kuartal III
Jumat, 22 Nov 2024
cover berita
Wika Beton (WTON) Lebih Moderat Tetapkan Target Kontrak Baru 2025
Jumat, 22 Nov 2024
cover berita
Triputra Agro (TAPG) Targetkan Netral Karbon Tahun 2036, Begini Strateginya
Kamis, 21 Nov 2024
cover berita
Ajarkan Emiten Cara Hitung Emisi, BEI Akan Luncurkan IDX ESG Disclosure Guidance Pada Kuartal I-2025
Kamis, 21 Nov 2024
cover berita
Target Indika (INDY) Raih 50% Pendapatan Non-Batu Bara Mundur Jadi 2028
Kamis, 21 Nov 2024
Laporan Hasil Public Expose EPAC
Jumat, 05 Jan 2024
Penyampaian Prospektus LUCY
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose PPRO
Rabu, 03 Jan 2024
Penyampaian Materi Public Expose LMAS
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose CSMI
Rabu, 03 Jan 2024
Techno Fundamental ARTO
Jumat, 22 Nov 2024
Incidental Report WIFI
Jumat, 22 Nov 2024
Techno Fundamental EMTK
Kamis, 21 Nov 2024
Incidental Report BBTN
Kamis, 21 Nov 2024
Techno Fundamental AMMN
Rabu, 20 Nov 2024