PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) menunjukkan kinerjanya yang kuat dengan menghasilkan pendapatan sebesar Rp 2,91 triliun sampai akhir September 2022. Meningkat 122% secara year on year (yoy) dari Rp 1,31 triliun. Sementara itu, pada kuartal III-2022 saja, pendapatan perseroan bertumbuh sebesar 191% menjadi Rp 981 miliar dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Kinerja konten mencetak peningkatan yang konsisten, sampai dengan September 2022, MNC Digital telah berhasil membukukan pendapatan konten sebesar Rp 1,82 triliun, meningkat sebesar 23% yoy dari Rp 1,47 triliun pada tahun lalu. Pada kuartal III-2022, pendapatan konten MSIN mencapai Rp 612 miliar, meningkat 35% yoy dibandingkan dengan kuartal III-2021.
Pada 9M-2022, pendapatan digital MSIN telah mencapai Rp 1,14 triliun, peningkatan yang sangat signifikan, yaitu sebesar 290% yoy. Hal tersebut disebabkan oleh kinerja platform MSIN yang solid dari AVOD Superapp RCTI+, tujuh portal online, dan juga dengan memonetisasi platform media sosial berkelanjutan perseroan.
EBITDA perseroan mengalami peningkatan sebesar 141% yoy pada 9M-2022 menjadi Rp 759 miliar dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 316 miliar. Ini mewakili margin EBITDA sebesar 26%. Sementara itu, MNC Digital membukukan laba bersih sebesar Rp 388 miliar pada 9M-2022, meningkat sebesar 83% yoy dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Sumber: Investor Daily
![]() |
Merdeka Battery (MBMA) Teken Perjanjian Definitif Pengembangan Pabrik HPAL, Kapasitasnya SeginiSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Investor Asing Mendadak Crossing Saham BUKA dan EMTK Rp 2,81 Triliun, Eddy K Sariatmadja Beraksi!Selasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Astra Otoparts (AUTO) Catat Kenaikan Pendapatan dan Laba di 2024, Berikut PenopangnyaSelasa, 25 Feb 2025 |
![]() |
Lini Imaji (FUTR) Rilis Lompatan Laba 813% Jelang RUPS Hari Ini, Sahamnya bakal Melesat?Jumat, 21 Feb 2025 |
![]() |
Saat Harga Melesat, Dirut Sekaligus Pengendali Ini justru Borong Saham Sarana Mitra (SMIL) dari Pasar, Ada Apa?Jumat, 21 Feb 2025 |
Laporan Hasil Public Expose EPACJumat, 05 Jan 2024 |
Penyampaian Prospektus LUCYRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose PPRORabu, 03 Jan 2024 |
Penyampaian Materi Public Expose LMASRabu, 03 Jan 2024 |
Laporan Hasil Public Expose CSMIRabu, 03 Jan 2024 |
Techno Fundamental BRISKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report BVICKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental CYBRKamis, 23 Jan 2025 |
Incidental Report RUNSKamis, 23 Jan 2025 |
Techno Fundamental MNCNKamis, 23 Jan 2025 |