News Update >    News >    Multi Bintang Indonesia (MLBI) Optimistis Tetap Tumbuh pada 2023

Multi Bintang Indonesia (MLBI) Optimistis Tetap Tumbuh pada 2023

Bagikan Informasi Ini lewat

image   image   image  
cover berita

PT Multi Bintang Indonesia Tbk (MLBI) berupaya terus memperkuat bisnisnya di tengah meredanya situasi pandemi Covid-19 di Tanah Air. Kinerja Multi Bintang Indonesia telah menunjukkan peningkatan sepanjang tahun ini yang sejalan dengan pulihnya perekonomian nasional. 

Tercatat, per kuartal III-2022, penjualan bersih MLBI tumbuh 26% secara tahunan atau year on year (yoy) menjadi Rp 2,1 triliun. Di saat yang sama, laba bersih perusahaan ini melesat 47% (yoy) menjadi Rp 606 miliar. 

Meski tidak merinci target kinerja di tahun 2022, Manajemen Multi Bintang Indonesia optimistis bisa melanjutkan tren positif kinerjanya di sisa tahun ini. Kuartal keempat menjadi periode yang dinantikan oleh perusahaan tersebut, mengingat permintaan minuman beralkohol diprediksi meningkat berkat adanya momentum libur natal dan akhir tahun. 

Oleh karena itu, Multi Bintang Indonesia akan lebih gencar lagi memasarkan produk-produknya melalui berbagai platform, termasuk media sosial. Perusahaan yang memegang lisensi bir Heineken di Indonesia ini juga memberikan program promosi untuk menarik minat konsumen di akhir tahun. Pulihnya sektor pariwisata juga menjadi berkah bagi Multi Bintang Indonesia. Pasalnya, cukup banyak produk MLBI yang dipasarkan di hotel, restoran, ataupun area objek wisata, sehingga dapat menarik minat para wisatawan. 


Sumber: Kontan

5 Top News Update

cover berita
Merdeka Battery (MBMA) Teken Perjanjian Definitif Pengembangan Pabrik HPAL, Kapasitasnya Segini
Selasa, 25 Feb 2025
cover berita
Investor Asing Mendadak Crossing Saham BUKA dan EMTK Rp 2,81 Triliun, Eddy K Sariatmadja Beraksi!
Selasa, 25 Feb 2025
cover berita
Astra Otoparts (AUTO) Catat Kenaikan Pendapatan dan Laba di 2024, Berikut Penopangnya
Selasa, 25 Feb 2025
cover berita
Lini Imaji (FUTR) Rilis Lompatan Laba 813% Jelang RUPS Hari Ini, Sahamnya bakal Melesat?
Jumat, 21 Feb 2025
cover berita
Saat Harga Melesat, Dirut Sekaligus Pengendali Ini justru Borong Saham Sarana Mitra (SMIL) dari Pasar, Ada Apa?
Jumat, 21 Feb 2025
Laporan Hasil Public Expose EPAC
Jumat, 05 Jan 2024
Penyampaian Prospektus LUCY
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose PPRO
Rabu, 03 Jan 2024
Penyampaian Materi Public Expose LMAS
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose CSMI
Rabu, 03 Jan 2024
Techno Fundamental BRIS
Kamis, 23 Jan 2025
Incidental Report BVIC
Kamis, 23 Jan 2025
Techno Fundamental CYBR
Kamis, 23 Jan 2025
Incidental Report RUNS
Kamis, 23 Jan 2025
Techno Fundamental MNCN
Kamis, 23 Jan 2025