News Update >    News >    Morgan Stanley Kuasai 90,5 Persen Saham Era Graharealty (IPAC)

Morgan Stanley Kuasai 90,5 Persen Saham Era Graharealty (IPAC)

Bagikan Informasi Ini lewat

image   image   image  
cover berita

Morgan Stanley melalui perusahaan investasinya, APAC Investment 2 Pte Ltd, menguasai 90,59% saham PT Era Graharealty Tbk (IPAC) setelah merampungkan aksi penawaran tender (tender offer) emiten properti tersebut pada 16 November 2022. Morgan Stanley yang menjalankan usaha di bidang manajemen investasi dan jasa keuangan multinasional Amerika, adalah pemilik manfaat (ultimate beneficiary owner) dari APAC.

Pada 11 Agustus 2022, APAC dan PT Realti Indo Mandiri (RIM) telah menandatangani perjanjian jual beli saham IPAC senilai Rp 92,4 miliar. APAC sepakat untuk membeli 757.394.700 saham IPAC dari RIM dengan harga pelaksanaan Rp 122 per saham.

Setelah transaksi tersebut, APAC menjadi pengendali IPAC dengan kepemilikan 84,97%. Sehingga sesuai ketentuan POJK 9//2018, APAC diharuskan melaksanakan penawaran tender (tender offer) wajib. Dalam pelaksanaan penawaran tender ini, APAC berkewajiban untuk membeli 142.699.900 saham yang mewakili 15,023% dari modal ditempatkan dan disetor IPAC.

Dalam prospektus penawaran tender saham IPAC dijelaskan, tujuan pengambilalihan adalah untuk memperluas kegiatan usaha APAC di Indonesia. Setelah tender offer rampung, APAC akan menambah jumlah waralaba IPAC di Indonesia, serta membuka cabang baru di beberapa daerah di Jakarta dan luar Jakarta.


Sumber: Investor Daily

5 Top News Update

cover berita
Merdeka Battery (MBMA) Teken Perjanjian Definitif Pengembangan Pabrik HPAL, Kapasitasnya Segini
Selasa, 25 Feb 2025
cover berita
Investor Asing Mendadak Crossing Saham BUKA dan EMTK Rp 2,81 Triliun, Eddy K Sariatmadja Beraksi!
Selasa, 25 Feb 2025
cover berita
Astra Otoparts (AUTO) Catat Kenaikan Pendapatan dan Laba di 2024, Berikut Penopangnya
Selasa, 25 Feb 2025
cover berita
Lini Imaji (FUTR) Rilis Lompatan Laba 813% Jelang RUPS Hari Ini, Sahamnya bakal Melesat?
Jumat, 21 Feb 2025
cover berita
Saat Harga Melesat, Dirut Sekaligus Pengendali Ini justru Borong Saham Sarana Mitra (SMIL) dari Pasar, Ada Apa?
Jumat, 21 Feb 2025
Laporan Hasil Public Expose EPAC
Jumat, 05 Jan 2024
Penyampaian Prospektus LUCY
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose PPRO
Rabu, 03 Jan 2024
Penyampaian Materi Public Expose LMAS
Rabu, 03 Jan 2024
Laporan Hasil Public Expose CSMI
Rabu, 03 Jan 2024
Techno Fundamental BRIS
Kamis, 23 Jan 2025
Incidental Report BVIC
Kamis, 23 Jan 2025
Techno Fundamental CYBR
Kamis, 23 Jan 2025
Incidental Report RUNS
Kamis, 23 Jan 2025
Techno Fundamental MNCN
Kamis, 23 Jan 2025